Serah terima hibah Bantuan Langsung Masyarakat dari Ditjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2HP) Kementerian Kelautan dan Perikanan oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Malang

DSCF3989

Dinas Pertanian Kota Malang melalui kegiatan Pengembangan Usaha Mina Pedesaan (PUMP) Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan di Kota Malang, memberikan bantuan kepada 3 kelompok pengolah dan pemasar hasil perikanan di Kota Malang.
Serah terima hibah bantuan secara simbolis dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 4 November 2014 oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Malang Ir. Sapto Prapto Santoso, MSi. kepada Poklahsar (Kelompok Pengolah dan Pemasar) penerima bantuan di Sekretariat Poklahsar “ MINA PAYAU” Jl Silikat no. 63 Malang.
DSCF3991
Hibah bantuan ini berasal dari APBN melalui DitJen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan – Kementerian Kelautan dan Perikanan, berupa dana senilai Rp. 30.000.000,- untuk masing-masing kelompok, yang selanjutnya oleh kelompok dibelanjakan sarana dan prasarana (peralatan) pengolahan sesuai dengan menu usaha dan kebutuhan kelompok dengan didampingi tenaga pendamping dan tim teknis dari Dinas Pertanian Kota Malang.
20141021_123607
Adapun 3 Poklahsar yang menerima bantuan adalah Poklahsar “Mina Payau” (pengolah bandeng presto), Poklahsar “Mina Teluk Bayur” (pengolah snack ikan) dan Poklahsar “Sisik Emas” (pemasar ikan segar).
DSCF3996
DSCF3994
DSCF3985
PUMP Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan merupakan kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan melalui fasilitasi bantuan pengembangan usaha yang diperuntukkan bagi pengolah dan pemasar hasil perikanan yang tergabung dalam kelompok pengolah dan pemasar (poklahsar).
Maksud dan tujuan kegiatan bantuan PUMP-P2HP antara lain meningkatkan sarana produksi dan pemanfaatan teknologi tepat guna bagi Poklahsar (kelompok pengolah dan pemasar ikan) dalam mengembangkan usaha dan meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan sehingga diharapkan akan berdampak pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan pelaku usaha.
Scroll to Top